Masalah yang umum dihadapi generasi milenial adalah masalah keuangan. Bergaya hidup mewah, padahal secara finansial tidak mampu.
Untuk Anda generasi milenial, sangat penting untuk mengatur keuangan secara bijak. Mulai memikirkan rencana hidup kedepan dengan mengelola keuangan secara matang.
Anda juga harus dapat memebedakan antara kebutuhan dan keinginan. Karena banyak generasi milenial yang gagal mengatur keuangan, sebab lebih memprioritaskan keinginan ketimbang kebutuhan.
Untuk itu, Anda harus bisa bijak mengatur keuangan agar uang Anda bisa digunakan secara optimal. Berikut ini beberapa cara bijak mengatur keuangan generasi milenial.
Cara Bijak Mengatur Keuangan Generasi Milenial
1. Komitmen Tinggi
Dengan memiliki komitmen yang kuat, akan membuat Anda kebal akan hal-hal yang berpotensi mengganggu cashflow keuangan Anda. Memang, ini terlihat gampang akan tetapi akan sangat susah dalam praktiknya.
Prioritaskan kebutuhan utama terlebih dahulu, jangan tergoda dengan promo maupun diskon. Jika Anda memiliki uang sisa, barulah gunakan unag tersebut untuk membeli barang keingingan Anda, namun tetap sesuai dengan budget.
2. Susun Rencana
Menyusun rencana kedepan sangatlah penting, hal ini bertujuan untuk mengendalikan pengeluaran Anda. Ini bisa Anda lakukan secara berkala, seperti harian, mingguan ataupun bulanan. Jangan lupa untuk mencatat pengeluaran agar tahu uang Anda habis digunakan untuk apa saja.
3. Membagi Pos Pengeluaran
Salah satu kunci untuk mengatur keuangan adalah dengan tahu pengeluaran Anda dimana saja. Tentunya Anda harus membagi budget sesuai dengan kebutuhan. Anda bisa membaginya dengan mengeluarkan uang untuk Living (kebutuhan sehari-hari), Saving (tabungan), Playing (hiburan).
4. Porsi Pengeluaran Yang Ideal
Selain menyusun rencana, Anda juga harus mengatur juga porsi pengeluaran yang ideal. Anda harus membuat pemasukan sebisa mungkin cukup digunakan untuk segala macam pengeluaran.
Anda harus bisa menentukan berapa persen dari gaji yang akan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Tentukan juga berapa persen dari gaji yang akan dimasukan kedalam tabungan.
5. Skala Prioritas
Cara bijak mengatur keuangan generasi milenial berikutnya adalah dengan menentukan mana yang lebih prioritas dari kebutuhan Anda. Anda juga harus tahu mana yang harus didahulukan.
Prioritaskan untuk hal-hal yang penting dan sifatnya mendesak terlebih dahulu. Penuhi kebutuhan sehari-hari, lunasi hutang jika punya dan jangan lupa untuk membayar cicilan-cicilan.
6. Investasi
Investasi sangat berguna untuk kehidupan Anda dimasa tua nanti. Sudah banyak produk-produk yang bisa anda beli untuk investasi dikemudian hari.
Banyak yang mengira bahwa investasi membutuhkan modal yang banyak. Padahal justru sebaliknya, banyak investasi yang hanya membutuhkan modal kecil, bahkan ada yang mulai dari Rp. 100.000 saja.
7. Bergayalah Sesuai Dompet
Gaya hidup menjadi permasalahan generasi milenial. Banyak diantaranya yang terlalu memaksakan gaya hidup serba mewah, padahal tidak sesuai dengan penghasilan. Bergaya hiduplah sesuai isi dompet, jangan memaksakan diri untuk hal-hal yang diluar kemampuan finansial Anda.
Nah itulah beberapa cara bijak mengatur keuangan generasi milenial agar bisa menggunakan dan memanfaatkan uang dengan lebih optimal. Semoga bermanafat.